Tips Memilih Genset 40 KVA yang Tepat


Genset menjadi suatu kebutuhan yang sangat penting. Terutama untuk sektor bisnis dan perkantoran yang sangat tergantung pada penggunaan peralatan elektronik, peran generator set menjadi layaknya penyelamat ketika terjadi pemadaman listrik. Tentu saja, genset yang diperlukan untuk unit bisnis dan perkantoran lainnya harus mempunyai kapasitas output yang besar. Genset 40 kva menjadi salah satu kategori yang umum dicari, dan ada banyak opsi yang tersedia.

Beragam brand dan produk genset hadir untuk menjadi opsi ketika anda perlu pasokan listrik darurat dengan kapasitas output sekitar 40 kva. Tentu saja, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan ketika ingin memilih genset yang tepat. Pertama-tama, perlu diperhatikan dulu kebutuhan daya yang ada di bangunan. Hal itu sangat penting agar jangan sampai ketika nantinya sudah membeli produk genset 40 kva, ternyata daya yang disediakan tersebut terlalu besar atau justru terlalu kecil sehingga penggunaannya menjadi kurang efektif dan efisien. Penghitungan bisa dilakukan oleh tim operasional di perusahaan atau perkantoran yang memang mengurusi hal terkait kelistrikan. Dengan sudah dipastikan kebutuhan daya atau kapasitas listrik yang diperlukan, pembelian genset akan menjadi lebih efektif.

Ketika sudah dipastikan bahwa yang diperlukan memang genset 40 kva, hal berikutnya adalah memilih brand atau produk yang ada. Ada beberapa brand utama yang bisa menjadi opsi. Cummins, Perkins, Weifang, hingga Yanmar adalah beberapa merk yang menyediakan produk dengan kapasitas output 40 kva. Untuk lebih pastinya, anda bisa membandingkan beberapa hal antara brand-brand tersebut. Kalau dari segi kualitas, merk yang disebutkan sudah terkenal bagus sehingga aspek yang perlu dibandingkan adalah terkait harga hingga juga fitur hingga konsumsi bahan bakar dari genset yang digunakan.

Hal yang tak kalah penting adalah untuk pemilihan antara tipe genset 40 kva silent dan open. Dua kategori utama ini sangat penting, apalagi untuk genset dengan kapasitas besar. Ukuran mesin yang ada jelas akan menghasilkan suara yang cukup bising kalau memilih tipe open. Sedangkan untuk tipe silent, sudah ada sistem peredam yang terpsang sehingga suara mesin tidak akan terlalu keras ketika genset sudah mulai beroperasi. Selain itu, ada baiknya juga bila memperhatikan ketersediaan layanan instalasi dan garansi resmi di tempat yang menjual genset 40 kva tersebut.